Lompat ke isi utama
… …

Dunia digital tidak lagi menjadi dunia masa depan, melainkan telah menjadi bagian sehari-hari kehidupan masyarakat akibat pandemi COVID-19 ini. Dengan terbatasnya mobilitas, masyarakat menggantungkan berbagai aspek kehidupannya melalui jalur digital, baik itu belanja, bertransaksi, belajar, membuka usaha, maupun saling berkabar tentang Kesehatan mereka. Selain itu, dalam skala nasional, ekonomi digital menjadi penopang perekonomian di masa pandemi. XL Axiata mengambil kesempatan ini untuk memberikan kontribusinya pada masyarakat dengan membuat berbagai aktivitas menjadi jauh lebih lancar, efisien, dan aman.

 
Cepat Tanggap Bencana
XL Axiata mengambil peran bersama-sama dengan elemen masyarakat lainnya untuk menanggulangi dampak dari bencana nasional, terutama pada masa pandemic Covid-19, khususnya dalam menyukseskan program vaksinasi di Indonesia Kontribusi diberikan berupa pelaksanaan program vaksinasi di berbagai daerah. Melalui vaksinasi massal yang dicanangkan pemerintah pada awal tahun 2021 tersebut, XL Axiata turut mendukung terbentuknya herd immunity atau kekebalan kelompok sehingga kegiatan masyarakat bisa berangsur-angsur normal.
 
Penyediaan Layanan ke Seluruh Negeri
XL Axiata mengambil peran untuk Bersama komponen masyarakat lainnya menanggulangi dampak pandemi, terutama dalam pengadaan jaringan. Selain itu, kami juga turut meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak melalui bantuan langsung dan donasi perlengkapan kesehatan. Dukungan tersebut diwujudkan dalam beberapa jenis bantuan, dari mulai layanan telekomunikasi dan data, penguatan jaringan di sejumlah titik lokasi rumah sakit, hingga penyediaan alat pelindung diri (APD).
 
Mendukung Pendidikan
XL Axiata mengambil tanggung jawab untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memajukan bangsa melalui dunia digital, selain melalui pemberian bantuan langsung. Kepedulian kami terhadap masyarakat diwujudkan melalui berbagai program bantuan nyata, seperti program pendidikan dan dukungan untuk generasi mendatang. Komitmen tersebut ditunjukkan melalui program kami, XL Axiata Future Leader (XLFL), GDK (Gerakan Donasi Kuota) dan AMD (Akademi Madrasah Digital).
 
BERBAGI (Bersama Bangun Negeri)
Kegiatan XL Axiata Baik merupakan bagian dari program-program sukarela yang diinisiasi karyawan dan bertujuan untuk membantu masyarakat melalui kegiatan-kegiatan sosial yang sesuai dengan minat dan pengetahuan mereka. Melalui program-program XL BERBAGI, karyawan XL Axiata juga berbagi donasi berupa barang yang dibutuhkan bagi pihak-pihak yang membutuhkannya, seperti sekolah, panti asuhan dan lainnya. Program sosialisasi yang dilakukan umumnya adalah berbagi pengalaman tentang keterampilan atau keahlian yang dibutuhkan siswa di era digital yang akan berguna bagi mereka sekarang atau di masa depan.